Lorong Bawah Tanah Di Stasiun Bebra, Jerman 2013 (Sumber: Dokumen Pribadi) |
Hening
Tanah ini adalah darah
Darah para penyair anonim
Hamparan hijau dan air yang mengalir tanpa bangkai adalah hubahan tak ternilai
Karnanya telah kita nikmati hingga sekarang
Sering kita sebut dengan Keindahan
Siapa yang tidak butuh keindahan
Kalau indah itu mengasyikkan
Namun, apa artinya keindahan? Jika..
Kita menikmatinya dengan menginjak-injak bangkai yang mulai membusuk
Membusuk hingga semua orang dapat menciumnya
Dalam radius ribuan kilometer
Mereka muak namun mata dan mulutnya tertutup
Tidak bisa melihat apa lagi memuntahkannya
Selain, menelannya mentah-mentah
Apa yang mereka sebut dengan Kebenaran.
Kebenaran itu ada dua, yang harus kamu tahu dan tidak perlu kamu tahu
Dengan dua kata sandi Penyesalan atau Kepuasan
Dengan Hening sebagai efek sampingnya